10 Daftar Produk Terlaris di Shopee Terbaru (2022)

produk terlaris di shopee

Hampir semua barang kebutuhan bisa kita dapatkan di Shopee. Mulai dari barang elektronik hingga masker kesehatan ada di Shopee. Namun, tidak semua barang cocok untuk dijual di Shopee. Jika ingin jualan laku keras, maka sebaiknya kamu menyimak daftar produk terlaris di Shopee terbaru berikut ini.

Daftar Produk Terlari di Shopee

Produk-produk berikut ini merupakan yang banyak dibeli selama tahun 2021 hingga tahun 2022 saat ini.

1. Jam Tangan

Siapa yang tidak membutuhkan penunjuk waktu seperti jam tangan? Jam tangan kini tidak hanya digunakan sebagai item fashion atau sekedar penunjuk waktu tapi juga untuk monitoring kesehatan.

Di Shopee, kamu bisa menemukan jam tangan, mulai dari bentuk analog hingga digital seperti smartwatch. Jam tangan pria analog dengan fitur tahan goncang dan anti air menjadi salah satu item yang terlaris di Shopee. 

Berbeda dengan jam tangan analog, model smartwatch semakin digemari terutama oleh anak muda. Ini karena jam tangan tersebut memiliki fitur yang unik seperti:

  • Bisa memonitoring denyut nadi. 
  • Memutar musik. 
  • Alarm. 

Smartwatch juga bisa kamu hubungkan ke ponsel pintar kamu. Jadi, kamu akan jadi lebih mudah mengangkat telepon. 

Bentuk jam dengan harga yang bervariasi pun menjadi daya tarik tersendiri bagi pembeli. Karena hal tersebut, jam tangan di Shopee semakin laris diburu. 

2. Masker Kesehatan

Kondisi pandemi dan semakin aware masyarakat di Indonesia, membuat produk masker kesehatan mengalami peningkatan penjualan yang drastis. Baik jenis masker bedah hingga masker KF94 semakin dicari oleh masyarakat Indonesia. 

Di Shopee, kamu bisa menemukan banyak variasi masker kesehatan. Mulai dari jenis masker bedah biasa hingga masker jenis duckbill. Tidak hanya itu, variasi tapi seperti earloop, 3 ply hingga 4 ply, dan warna juga tersedia di Shopee. 

Dengan harga dan kualitas yang berbeda-beda, memungkinkan kamu untuk membeli masker kesehatan sesuai kebutuhan. Misalnya untuk kamu sesuaikan dengan fashion dan warna baju yang pembeli kenakan. 

3. Celana Kulot

Dengan target pasar wanita, item fashion seperti celana wanita sukses bertahan di daftar produk paling laris di Shopee. Salah satu celana yang paling banyak dicari adalah celana kulot. 

Di Indonesia sendiri, celana kulot kembali booming sejak tahun 2017an. Semakin ke sini, model celana kulot yang semakin bervariasi memberikan daya tarik sendiri bagi wanita. Bahkan, celana kulot cocok untuk kamu kenakan baik di acara casual, semi formal hingga ke formal. 

Di Shopee, kamu bisa menemukan ragam celana kulot baik yang polos atau pun yang bermotif seperti motif bunga. Selain itu, model high waist, menjadi salah satu model terlaris saat ini. 

Alasannya, selain karena memang sedang nge-trend, kulot high waist bisa kamu kombinasikan dengan kaos, kemeja atau outer. Apalagi dengan bahan yang juga beragam, pembeli bisa memilih kulot mana yang sesuai dengan budget dan kebutuhan. Misalnya untuk pergi ke kantor atau untuk kumpul bareng teman.

4. Kacamata

Di daftar keempat ada kacamata. 

Pada dasarnya, kacamata bertujuan untuk melindungi mata. Seiring dengan perkembangannya, kacamata pun saat ini dijadikan sebagai item fashion wajib. Apalagi untuk kamu yang bekerja di depan komputer, suka berfoto atau traveling

Lalu, apa yang terlaris di Shopee? Ada 3 jenis kacamata yang masuk kategori terlaris, yaitu:

  • Kacamata Anti Radiasi

Kacamata ini cocok untuk kamu yang harus bekerja atau berada di depan laptop atau smartphone setiap hari dalam waktu yang lama. Jenis kacamata ini bisa membantu untuk menghalau radiasi dari layar seperti smartphone sehingga mata kamu tetap terjaga. 

  • Kacamata Photochromic

Jenis kacamata photocromic adalah kacamata yang akan menggelap di tempat yang terang misalnya saat sedang di luar ruangan. Ketika di dalam ruangan kacamata ini akan tetap bening. Jadi, cocok untuk orang yang suka traveling dan sering merasa silau saat di luar ruangan. 

  • Kacamata Fashion

Berbeda dengan kacamata anti radiasi dan photochromic, kacamata fashion umumnya hanya digunakan untuk kebutuhan fashion. Karena hal tersebut, kacamata fashion memiliki bentuk yang unik. Ada yang bundar, kotak, bahkan seperti segitiga atau mata kucing. Selain itu, kacamata fashion memiliki warna lensa yang berwarna-warni, seperti hitam, ungu, kuning, hijau, biru, merah. 

Jadi, kamu bisa memilih untuk menjual ketiga-tiganya atau fokus hanya di salah satu jenis saja. Misalnya kacamata anti radiasi dan photochromic untuk target pasar yang butuh alat bantu baca. 

5. Kerudung 

Hijab atau kerudung masuk ke daftar produk terlaris di awal tahun 2022 ini. Seperti yang kamu tahu, perkembangan fashion hijab cukup cepat. Banyak model hijab yang ada di pangsa pasar dengan harga dan bahan yang variatif. 

Kerudung segi empat dan sport menjadi 2 jenis hijab yang paling banyak dicari saat ini. Kerudung segi empat bisa kamu gunakan untuk acara casual, semi formal hingga ke formal. Sedangkan hijab sport cocok untuk kamu ingin berolahraga dengan nyaman.

6. Perawatan Tubuh dan Wajah

Daftar selanjutnya ada perawatan tubuh dan wajah. Produk-produk wajah dan tubuh masih laris manis di pasar Shopee. 

Produk seperti toner, serum, handbody hingga body scrub menjadi produk yang paling banyak dicari. Untuk harganya, produk skin care dengan rentang harga Rp50.000-Rp200.000 masih menjadi pilihan teratas. Dengan harga terjangkau, tidak mengherankan jika rangkaian skin care tersebut masih setia berada di daftar produk terlaris Shopee. 

7. Kaos 

Untuk kebutuhan casual kamu, ada kaos yang jadi item terlaris di Shopee. Bahan cotton combed dan lengan pendek menjadi produk yang paling laris. 

Kaos untuk orang dewasa ini memiliki warna dan harga yang bervariasi. Misalnya putih, hitam, merah, kuning hingga pink. Selain warna polos, ada kaos dengan motif seperti tulisan ala-ala distro yang pas untuk pelengkap fashion kamu. 

8. Snack Kiloan

Tidak hanya item fashion atau elektronik, snack kiloan masuk ke produk terlaris saat ini. Terlihat sederhana tapi makanan ringan seperti baso goreng (basreng) jadi produk yang paling banyak terjual.

Dengan cita rasa pedas dan segarnya daun jeruk membuat rasa basreng semakin menjadi favorit. Untuk ukurannya sendiri, ada yang berukuran 100 gr hingga 500 gr. Dengan ukuran yang variatif, pembeli bisa menyesuaikan sendiri dengan kebutuhannya. 

Kalau kamu tertarik untuk menjual basreng, sebaiknya kamu survey terlebih dahulu. Jika tidak, kamu pun bisa membuat sendiri, mengemasnya dan kemudian menjual produk kamu di Shopee. 

9. Celana Dalam Wanita

Selain baju dan celana, dalaman seperti celana dalam wanita masuk ke produk terlaris saat ini. Jenis celana seamless menjadi salah satu yang paling laris. Harganya murah, ringan, bahannya nyaman menjadi beberapa alasan banyak pembeli yang mencari jenis celana dalam seamless. 

Selain seamless, jenis brief mid waist, renda brief, celana dalam anti bakteri hingga celana dalam katun masih menjadi favorit. Model celana dalam yang variatif dengan harga yang terjangkau menjadi salah satu daya tarik tersendiri untuk pembeli. 

Jadi, kalau kamu pun tertarik untuk menjual produk celana dalam, pilih yang sekiranya paling pembeli cari.

10. Outer

Untuk melengkapi item fashion kamu, ada outer seperti cardigan yang jadi produk terlaris di Shopee. Jenis cardigan rajut adalah yang paling pembeli cari saat ini. 

Untuk modelnya, ada jenis cardigan crop top, batwing, long cardigan hingga oversize masih menjadi yang terfavorit. Sedangkan untuk warnanya dan motifnya, cardigan polos masih tetap menjadi pilihan utama bagi pembeli Shopee. Walaupun begitu, cardigan dengan 2 warna dan motif kotak yang banyak idol K-Pop gunakan tak lepas dari incaran pembeli. 

Jadi, kalau kamu tertarik untuk berjualan salah satu atau beberapa dari produk terlaris di Shopee di atas, jangan lupa untuk melakukan survey. Setelah itu, pilih supplier dan terapkan cara jualan di Shopee yang tepat ya. Dengan begitu, pembeli akan melirik jualan kamu dan jualan akan semakin laris.

Facebook
Twitter
WhatsApp

Tinggalkan komentar